Sunday, May 29, 2016

Tampilan Baru Adsense

Kalau kita membahas masalah Google Adsense tidak akan ada habisnya. Google Adsense merupakan sebuah layanan yang memberikan kita untuk menapilkan sebuah iklan di blog atau website. Google Adsense mempunyai daya tarik tersendiri bagi para blogging karena dengan google adsense bisa memberikan sebuah penghasilan tambahan dan bisa menjadi salah satu pekerjaan pokok terutama bagi para blogging yang sudah mendapatkan hasil melebihi upah minimum. Siapa yang tidak bermimpi mempunyai penghasilan tambahan, apa lagi hanya bermodal internet, terus membuat sebuah artikel yang bermanfaat untuk di bagikan melalui sebuah sub direktori seperti blogger.

Kebetulan sudah satu minggu, Masitip tidak membuka blogger karena ada urusan keluarga yang harus diselesaikan di kampung. hari ini saya baru datang dari kampung, masih capek karena perjalanan jauh tapi mau istirahat tidak bisa karena masih banyak pikirian. Akhirnya saya menghidupkan laptop untuk melihat blog Masitip yang sudah terbengkalai satu minggu. Walaupun ide belum ada saya iseng saja untuk melihat traffic siapa tahu ada peningkatan pegunjung tapi seperti biasa belum ada karena maklum masih belajar jadi blogger yang profesional. Setelah iseng - iseng otak atik menu kesana kemari akhirnya saya klik menu penghasilan dengan harapan sudah bisa daftar Adsense. Alhamdulillah sudah di beri izin untuk mendatfar Adsense tapi ada sesuatu yang membuat saya sedikit heran dan bertanya-tanya. Ternyata, pada Menu Penghasilan, Adsense mempunyai tampilan baru ketika kita mau mendaftar blog. Tampilannya lebih elegan dan dinamis, di tambah penjelasan tentang cara kerja Adsense yang lebih bersahabat tidak membuat kita pusing dan langsung ke pokok permasalahan.

Jika anda penasaran dengan tampilan barunya, bisa anda lihat pada gambar di bawah ini :

Inilah tampilan baru Google Adsense ketika kita klik menu peghasilan dan mudah-mudahan dengan tampilan baru ini memberikan kita semangat baru untuk terus berusaha agar mendapat persetujuan dari Google Adsense untuk menanyangkan iklan di blog kita. Tetap berdoa dan berusaha untuk membuat sebuah artikel yang original dan bermanfaat agar mempermudah mendapatkan persetujuan Google Adsense. Kebetulan saya juga belum pernah mendapatkan persetujuan dari Google Adsense untuk menjadi penayang tapi saya tidak pernah patah semangat untuk terus berusaha dan mencoba. Memang tidak bisa di pungkiri kendala terbesar menjadi blogging adalah membuat sebuah artikel atau postingan yang original. Makanya banyak para blogging yang gagal mendapatkan persetujuan dari Google Adsense karena kebanyakan artikel atau postingan di copy paste dari artikel orang lain. sedangkan orang lain bersusah payah mencari ide supaya bisa menghasilakan sebuah artikel yang original. Mari kita junjung suportifitas agar menjadi generasi bangsa yang lebih baik.

No comments:

Post a Comment