Tuesday, May 31, 2016

Bahasa Sasak Lombok

Jika anda sorang Travelers pasti mempunyai pengetahuan umum tentang Bahasa atau ungkapan keseharian dari sebuah daerah. Paling tidak anda sebagai Traveler akan mencari tahu tentang bahasa keseharian atau ungkapan sehari-hari dari sebuah daerah karena setiap daerah mempunyai ciri khas tersendiri atau keunikan terutama dalam bahasa yang di gunakan oleh sebuah daerah. Kenapa kita harus tahu atau mempelajari tentang bahasa atau ungkapan umum yang biasa digunakan oleh masyarakat di daerah tertentu karena untuk mempermudah dalam proses pergaulan dan beradaptasi. Tidak semua daerah di indonesia bisa berkomunikasi dengan bahasa indonesia walaupun mereka mengerti bahasa indonesia tapi biasa di daerah tertentu mereka tidak bisa berkomunikasi karena tidak terbiasa berbicara menggunakan bahasa indonesia. Untuk itu kita sebagai Traveler harus pandai-pandai untuk belajar bahasa daerah walaupun tidak semuanya, yang terpenting kita tahu bahasa atau ungkapan umum yang biasa mereka gunakan seperti ungkapan sapaan, bagaimana, dan lain sebagainya.

Rasanya tidak akan lengkap kalau anda sebagai Traveler tidak mampir kesalah satu pulau kecil sebelah timurnya Bali yaitu Lombok. Karena Lombok sudah menjadi Destination International yang terkenal dengan pantai-pantainya sangat luar biasa. Banyak orang asing yang beranggapan Lombok merupakan Destination yang wajib di kunjungi karena ke indahan alam yang luar biasa mulai dari gunung, budaya, dan pantainya. Untuk itu Masitip ingin berbagi pengalaman terutama dalam bahasa atau ungkapan keseharian yang biasa di gunakan oleh masyarakat Lombok agar anda sebagai Traveler mempunyai bekal atau kamus untuk berkomunikasi dengan masyarakat Lombok.
  1. Kepeng
    Masyarakat Lombok mempunyai bahasa yang unik dengan logat atau intonasi yang membuat anda mau ketawa ketika berkomunikasi dengan masyarakat Lombok. Masyarakat Lombok menggunakan bahasa sasak untuk berkomunikasi setiap hari atau bahasa keseharian. Kepeng dalam bahasa indonesia yaitu uang.  
  2. NdekNdek berarti Tidak. Merupakan sebuah ungkapan umum yang biasa di gunakan oleh masyarakat Lombok. Ndek merupakan ungkapan yang bisa anda gunakan dalam moment atau peristiwa apapun. Jadi ketika pergi ke Lombok tidak akan bingung jika mendengar masyarakat Lombok berbicara Ndek berarti mereka mau mengungkapkan Tidak.
  3. Side
    Kata Side merupakan ungkapan untuk menghormati orang yang lebih tua. Side berarti Anda. Saya yakin jika anda pernah ke lombok akan sangat sering mendengar masyarakat lombok berbicara dengan kata side. Beda ceritanya dengan bahasa pergaulan masyarakat lombok biasanya mereka akan tetap menggunakan kata kamu sebagai ungkapan keseharian dalam bergaul.
  4. Berembe atau Brembe
    kata berembe / brembe yang berarti Bagaimana. kata brembe dalam bahasa sasak di gunakan untuk bertanya sesuatu baik benda maupun orang. Kenapa kata berembe atau brembe ada dua bentuk penulisan dengan arti yang sama karena tergantung dari kecepatan pengungkapan ketika berbicara atau berkomunikasi. Jika anda berbicara lambat atau pelan maka tulisannya Berembe tapi jika berbicara secara cepat maka tulisannya Brembe. tapi jangan khawatir kedua kata tersebut mempunyai arti yang sama cuman masalah intonasi ketika berbiacara.
Semoga kata-kata atau istilah di atas bisa memberikan manfaat, pengetahuan dan mempermudah anda yang mau Traveler ke Lombok.

No comments:

Post a Comment